Kapolsek Utan Pimpin Penggerebekan Judi Sabung Ayam Di Desa Jorok

    Kapolsek Utan Pimpin Penggerebekan Judi Sabung Ayam Di Desa Jorok

    Sumbawa NTB -   Kapolsek Utan Polres Sumbawa IPTU Ma'ruful Amaly SH., memimpin secara langsung kegiatan penggerebekan judi sabung ayam yang berlokasi di Desa Jorok Kecamatan Utan Kabupaten Sumbawa, Kamis (04/01/24) sekitar pukul 16.30 wita.

    Awal mula dilakukan penggrebekan adalah saat didapatkan informasi dari masyarakat terkait adanya aktifitas judi sabung ayam di wilayah Desa Jorok Kecamatan Utan.

    Dari Informasi tersebut, Kapolsek langsung memimpin anggotanya bergerak cepat. setibanya di TKP arena judi sabung ayam, dapati masyarakat  sedang melakukan aktifitas judi sabung ayam.

    "Berawal dari adanya informasi dari masyarakat sekitar yang merasa resah dengan ulah sekelompok orang yang menjadikan lokasi tersebut sebagai ajang judi sabung ayam, langsung kami grebek dan kami amankan" ucap Kapolsek.

    Dalam penggerebekan tersebut anggota Polsek Utan mengamankan barang bukti yaitu dua ekor ayam jantan dan 2 buah kain beserta tiang yang digunakan sebagai gelanggang. 

    Setelah pengrebekan itu, IPTU Amaly langsung memberikan himbauan kepada masyarakat yang berada dilokasi tersebut agar tidak lagi melakukan permainan judi dalam bentuk apapun juga dan apabila mengetahui ada kegiatan perjudian.

    Ia juga menghimbau agar segera melaporkan kepada Petugas Kepolisian memberikan informasi bila mengetahui lokasi-lokasi praktek perjudian. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Gerak Cepat, Polsek Lape Evakuasi Pohon...

    Artikel Berikutnya

    Dua Remaja Terduga Pelaku Curanmor di Kos...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Sebut Oknum Pejabat BPN Sumbawa Sebagai Mafia Tanah, FPPK-PS Minta Kanwil BPN NTB Ambil Sikap
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Tags